Kamis, 14 Mei 2015

Tanda Serangan Jantung Yang Sering Di Abaikan

Anda masih ingat dua selebritis Indonesia Ricky Johanes dan Adjie Massaid yang mengalami kematian mendadak. Padahal keduanya dikenal menerapkan pola hidup sehat, tidak merokok dan rajin berolahaga. Penyebab kematian mendadak diduga karena ada masalah jantung pada keduanya. Karena memang penyakit jantung memiliki tingkatan ringan hingga berat. Hanya saja Anda yang masih sehat harus tahu gejala penyakit jantung dan mengenali tanda serangan jantung yang awalnya sering diabaikan.
Serangan jantung adalah kondisi dimana otot jantung mengalami kerusakan, kerusakan terjadi karena salah satu nadi koroner berhenti bekerja untuk beberapa saat. Entah disebabkan oleh spasme atau mengencangnya nadi koroner atau penggumbalan darah (Thrombus). Pada serangan jantung ringan jantung akan kembali normal setelah nadi koroner yang mengencang kembali normal.
Serangan jantung pada tiap orang berbeda-beda. Tanda serangan jantung yang sering diabaikan adalah rasa sakit didada yang hanya sesaat, merasakan perasaan yang tidak nyaman namun dalam taraf yang sangat ringan sekali sehingga kadang disalahartikan atau bahkan luput dari perhatian.
Tanda serangan jantung yang sering diabaikan adalah sesak nafas yang kebanyakan disalahartikan karena kelelahan dan hanya dengan istirahat sebentar rasa sesak nafas itu pun hilang. Rasa mual dan keringat dingin juga merupakan salah satu tanda terjadinya masalah pada jantung, namun Anda berpikir bahwa itu hanya gangguan pencernaan.
Serangan jantung bisa terjadi pada siapa saja dan kapan saja. Serangan jantung bukan peristiwa yang terjadi begitu saja karena serangan jantung merupakan puncak dari sebuah kerusakan pada jantung yang sudah berlangsung lama. Hanya saja, tanda serangan jantung ini sering diabaikan penderitanya.
Tanda Serangan Jantung yang Sering DiabaikanUntuk itu penting bagi Anda untuk mengetahui gejala penyakit jantung dan bagaimana serangan jantung bisa terjadi pada seseorang. Menerapkan pola hidup sehat, mengkonsumsi makanan bergizi yang seimbang, rutin berolahraga , menjauhi alkohol dan rokok adalah salah satu upaya untuk terhindar dari penyakit jantung. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa mengikuti lima rekomendasi hidup sehat bisa menurunkan serangan jantung lebih dari 57 persen. Jadi, mencegah lebih baik daripada mengobati bukan?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar